Hai....
Perkenalkan nama ku lengkap seperti di profile aku (Wilter Rumahpasal), biasa dipanggil Wil. bukan Wanita Idaman Lain ya...😃😃
aku orangnya setia kok..hehe becanda tapi benar.
melalui blog pribadi ini, saya mau berbagi tentang Pendidikan dan Kebudayaan. Semoga Blog aku ini bisa bermanfaat dan berguna bagi banyak orang.
Sekian dulu ya..teman-teman perkenalannya
selamat berteman dan berkawan
"JEMBATAN BATU"
Teman-teman,.melalui perkenalan hari ini, saya akan memperkenalkan salah satu tempat yang kental mengandung makna Filosofi budaya dan Pendidikan yang belum dipublikasikan. Lokasi ini disebut "Jembatan Batu"
Terletak di Negeri Lohiatala, Kecamatan Kairatu Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku.
Jarak tempunya sekitar 2-3 jam dari pusat Desa/Negeri Lohiatala, bila ditempuh dengan berjalan kaki, mengikuti aliran kali (sungai) Nala dan kita bisa menikmati indahnya pemandangan disepanjang kali Nala.
Tapi jangan takut ya..guys.. untuk jarak tempuhnya. karena saat ini, Pemerintah Negeri setempat telah membuka Akses jalan menuju Lokasi Jembatan batu, dan bisa ditempuh dengan kendaraan bermotor (motor atau mobil) dengan waktu tempuh yang cukup singkat, hanya sekitar 20 menit dari pusat Desa/Negeri Lohiatala.
Apa itu Jembatan Batu dan mengapa disebut Jembatan Batu???
Nah..teman-teman disebut jembatan batu sejak dahulu kala oleh para orang tua zaman dulu dan terus berlanjut sampai sekarang, karena bentuk dan bentang alamnya seperti jembatan yang terbentuk secara alami tanpa rekayasa manusia. Nah...lebih jelasnya teman-teman bisa lihat pada gambar yang ditampilkan berikut ya.. dinding btu besar dan diatasnya terdapat batu besar juga yang sangat lebar menyerupai jembatan. makanya disebut jembatan Batu.
Guys,,,pemandangan di sini sangat indah dan asri.. bebatuan besar layaknya raksasa, pepohonan dan hutan yang masi rindang akan menjadi suguhan pemandangan kita.
Mau belajar tentang Stalaktig dan stalakmig (maaf kalo salah tulis) ada juga di sini. bahkan tentang lumut dan air terjun..ada juga disini. karena tepat di depan bagian kanan jembatan batu ini, ada air terjun yang letaknya juga di dalam gua batu, memang guanya tidak terlalu panjang. pokonya disini kompleks pemandangannya, dan bisa belajar juga di sini.
Jembatan batu ini bisa jd sebuah sejarah desa bahkan menjadi tempat hiburan.
BalasHapus